Banyak yang Tanya, Apakah Bisa Bisnis Properti Tanpa Modal? Berikut Ini Jawabannya

- Minggu, 25 September 2022 | 10:15 WIB
Ilustrasi Bisnis Properti (Bonsernews.com/Ilustrasi)
Ilustrasi Bisnis Properti (Bonsernews.com/Ilustrasi)

Suluhjateng – Banyak orang yang bertanya terkait bisnis properti. Apakah bisnis properti bisa dilakukan dengan tanpa Modal?

Untuk mengetahui jawaban ini, Anda harus mempunyai alasan yang tepat apakah modal yang dimaksud dalam pendanaan atau modal skill atau kemampuan?

Kalau modal dana, dalam bisnis properti tidak harus membutuhkan modal yang besar. Memang bisnis properti terkesan harus mempunyai modal yang melimpah, padahal tidak.

Banyak pebisnis properti yang justru berangkat dari nol dan hanya melalui pengalamannya. Mereka optimis hingga akhirnya menjadi pebisnis properti sejati.

Anda mungkin sudah sering mendengar yang namanya makelar atau broker dalam istilah kerennya. Makelar ini mempunyai memang sebuah keahlian khusus.

Banyak pebisnis properti yang mulanya berangkat dari makelar. Misalnya, mereka ikut dengan bos properti yang kemudian ikut memasarkan properti milik bisnya itu.

Perlahan, Anda akan mempunyai banyak pengalaman tentang properti. Misalnya cara mengedilkan sebidang tanah dengan DP ringan.

Kemudian, Anda juga akan mengetahui tanah mana yang potensial untuk dijual kembali atau didirikan sebuah bangunan perumahan.

ada lagi, tanah yang potensial untuk didirikan atau dibangun apartemen, pusat perbelanjaan dan lain sebagainya.

Semua ini butuh proses belajar yang matang, sebelum kemudian Anda menyatakan diri siap terjun dalam dunia bisnis properti.

Dengan cara-cara seperti itu, tentunya bisnis properti tidak perlu mempunyai modal yang banyak. Tetapi, degan modal yang banyak Anda akan lebih mudah untuk menjalankannya.

Masalah keuangan atau pendanaan, saat ini banyak penyedia jasa perbankan yang menawarkan berbagai kredit ringan untuk berusaha.

Anda bisa memanfaatkan kesempatan ini semaksimal mungkin untuk menjalankan usaha Anda. Sehingga kedepannya akan terus berkembang. ***

Editor: Nanik Wahyuni

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Kloset Anda Mampet! Kenali Beberapa Penyebabnya

Rabu, 2 November 2022 | 22:38 WIB

5 Bank Ini Siapkan Suku Bunga Rendah untuk KPR

Senin, 17 Oktober 2022 | 20:46 WIB

Inggris Ancam Denda Tik Tok Sebesar Rp. 82 Miliar

Selasa, 4 Oktober 2022 | 14:24 WIB

Terpopuler

X