Suluhjateng – Sekali pun saat ini sudah datang musim hujan, tetapi kebakaran selalu datang menghampiri rumah-rumah warga.
Untungnya, mereka tidak ikut terbakar dalam musibah kebakaran itu. Namun ada juga yang turut terbakar api.
Karena itu, kita sebagai manusia hanya bisa mengantisipasi dan berdoa agar selamat dari musibah kebakaran tersebut.
Apabila ikhtiar ahiriah berupa menjauhkan api dari hal-hal yang mudah terbakar dan lain sebagainya, maka langkah selanjutnya adalah berdoa.
Banyak orang yang mengabaikan doa agar terhindar dari musibah kebakaran ini. padahal, doa ini penting.
Berikut ini adalah doa yang sepatutnya dibaca ketika terjadi musibah kebakaran:
عَنْ أَبِي الْأَسْوَدِ السُّلَمِيِّ هَكَذَا قَالَ كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ: اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْهَدْمِ وَأَعُوذُ بِكَ مِنَ التَّرَدِّي وَأَعُوذُ بِكَ مِنَ الْغَرَقِ وَالْحَرِيقِ وَأَعُوذُ بِكَ أَنْ يَتَخَبَّطَنِي الشَّيْطَانُ عِنْدَ الْمَوْتِ وَأَعُوذُ بِكَ أَنْ أَمُوتَ فِي سَبِيلِكَ مُدْبِرًا وَأَعُوذُ بِكَ أَنْ أَمُوتَ لَدِيغًا
“Dari Abu al-Aswad al-Sulami, ia berkata: Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam berdoa: “Allahumma innî a’ûdzu bika minal hadmi, wa a’ûdzu bika minat taraddi, wa a’ûdzu bika minal gharqi wal harîqi, wa a’ûdzu biki an yatakhabbathanîsy syaithânu ‘indal mauti, wa a’ûdzu bika an amûta fî sabîlika mudbiran, wa a’ûdzu bika an amûta ladîghan”
Artinya: Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari tertimpa reruntuhan. Aku berlindung kepada-Mu dari jatuh dari tempat yang tinggi. Aku berlindung kepada-Mu dari tenggelam dan kebakaran. Aku berlindung kepada-Mu dari bujuk rayu setan ketika (menjelang) kematian (sakaratul maut). Aku berlindung kepada-Mu dari mati di jalan-Mu dalam keadaan melarikan diri. Aku berlindung kepada-Mu dari mati karena sengatan binatang. ***
Artikel Terkait
Doa Ketika Berkendara agar Diberikan Keselamatan oleh Allah
Doa Nabi Zakaria Agar Cepat Mempunyai Anak yang Terbukti Makbul
Doa Ketika Membayar Hutang Agar Tidak Hutang Lagi
Doa Agar Cepat Melunasi Hutang Sesuai Ajaran Nabi Muhammad
Doa Agar Hutang Kita Dibayar Allah
Doa Ketika Hendak Sikat Gigi Agar Terhindar Dari Penyakit Mulut dan Gigi